Tabligh Akbar Dalam Memperingati Haul Masyayikh Al-Musri’ yang ke-23
Dalam memperingati Haul Pondok pesantren Miftahul Huda Al-Musri’ kami sebagai panitia menyelenggarakan Ataqoh Akbar, Ziarah Akbar, Hailalah Kubro, dan terutama Tabligh Akbar yang di laksanakan pada hari Jum’at 24 februari 2023 pukul 08.00 bertempat di depan lapang agri bisnis.
Dalam acara tabligh akbar ini hanya di hadiri oleh akhwat. Dan mubalighoh kali ini di isi oleh Ustadzah Aah Nurul Muhibbah (asal pangandaran), adapun isi dari acara tersebut adalah:
- Pembukaan acara
- Pembacaan ayat suci al-Qur’an & sholawat oleh Ustadzah neng teuis
- Menyanyikan mars yalal wathon yang di pimpin oleh Ustadzah Imas Syarifah
- Tawassul & hadiah, yang dibawakan oleh P. Umi Hj. Ucu Nurjannah
- Sambutan, pembacaan amanat mama dan riwayat hidup Mama, yang diisi oleh P. Umi Hj. Siti Maryam
- Selayang pandang, yang akan dibawakan oleh Muqimat
- Tausiah, yang dibawakan oleh Ustadzah Aah Nurul Muhibbah
- Doa tutup yang diisi oleh P. Umi Hj. Yayah Rukoyah
Dengan adanya haul ini kita bisa memper-erat tali silaturahmi antara guru,mukimin dan juga santri, sebagaimana amanat mama syaikhuna “kade ka para muqimin / muqimat kudu ngagumatiken kana silaturahmi”. Ada terdiri dengan berbagai kemasan untuk bisa silaturahmi ke Al-Musri’, yaitu pengajian mingguan, pengajian bulanan, Haul mama syaikhuna dalam satu tahun sekali, dan reuni akbar yang hanya dilakukan 5 tahun sekali.
“Alhamdulillah saya bisa di undang ke pondok pesantren miftahul huda al-Musri’ dan mengisi acara Tabligh Akbar dalam memperingati haul Masyayikh Al-Musri yang ke-23 semoga saya dapat barokah di guru-guru al-Musri’”. Ucap Ustadzah Aah Nurul Muhibbah